Tersenyumlah, Karena dalam SENYUMAN tersimpan sebuah HARAPAN ..

Diberdayakan oleh Blogger.

Sabtu, 14 Mei 2011

Awan yang bercerita ..

 
Yogyakarta, 14 Mei 2011
 
Sore ini Jogja ku hujan ..
 
Di setiap butir airnya aku merasakan duka yang begitu sarat ..
lalu kemudian dari tepi jendela coba kusapa dia..

lewat sentuhan jari yang diresapi olehnya perlahan - lahan ..

ia pun mulai bercerita..

katanya ia rindu pada kekasihnya ..

setiap kali ia duduk dan menunggu kekasihnya, 

ia larut dalam kesepian dan kegelisahan .

Bertanya - tanya apakah kekasih yang begitu dicintainya itu akan baik - baik saja .

Kemudian ia mencoba untuk memanggil kekasihnya melalui angin yang berhembus lewat .

menitipkan pesan pada kekasihnya untuk cepat pulang dan menemuinya .

Namun hingga angin berhembus berkali - kali ..

Ia pernah menerima balasan pesan dari kekasihnya .

Tetes demi tetes air mata mulai membasahi pipinya ..
 
semakin lama semakin deras ..
dan mengguyur seluruh permukaan bumi.

Awan terus saja menangis sambil mengingat - ingat kekasihnya .
 
Berhari - hari hingga ia selalu saja terlihat mendung .

di setiap tempat ia selalu menangis meskipun angin telah mencoba menghiburnya dengan menghembuskannya kemana saja ..

Aku mendengarkan ceritanya dengan sungguh - sungguh ..

Ku katakan pada Awan ..

Berhentilah kau menunggu ..

Jika kekasih mu pergi meninggalkanmu begitu saja .. sendiri dan kesepian ..

Maka itu berarti ia tak bisa menghargai rasa sayangmu yang begitu tulus padanya ..

Karena itu, apalagi yang kau tangisi ??

Lepaskanlah ia pergi .. dan tersenyumlah .

Karena masih banyak yang berhak untuk mendapatkan cintamu yang tulus ..

Mendung membuatmu ditakuti orang .

Semua orang berlari - lari dan sibuk mencari tempat berteduh karena tak ingin basah kuyup terkena air matamu ..

Dan senyum mereka pun turut lenyap bersama senyumanmu ..

Maukah kau berbahagia agar semua juga turut bahagia?

Awan terdiam . Ia menatapku dengan sungguh - sungguh .

Aku  mengangguk meyakinkan . Dan kemudian ia pun tersenyum lepas ..

Hujan Berhenti ..

Sinar matahari datang menghampirinya ..

Lalu mereka sama - sama menciptakan pelangi .
 
_Kado untuk yang sedang patah hati_^^



0 komentar:

Posting Komentar